Polresta Bukittinggi- Pada hari Kamis 13 Feb 2025 yang cerah, suasana di SMA 1 Banuhampu tampak berbeda dari biasanya. Para siswa berkumpul di Lapangan sekolah untuk sebuah acara istimewa: sosialisasi tentang kenakalan remaja dan tertib berlalu lintas. Kapolresta Bukittinggi, Kombes Pol Yessi Kurniti hadir sebagai pembicara utama dalam acara tersebut.
Acara ini dimulai dengan sapaan hangat dari kepala sekolah yang mengucapkan terima kasih atas kehadiran Kapolresta dan pentingnya kegiatan ini untuk memberikan wawasan baru kepada para siswa.
Kapolresta Bukittinggi kemudian melangkah ke podium dengan penuh semangat, menyapa para siswa dan staf pengajar yang hadir.
Dalam sosialisasi tersebut, Kombes Pol Yessi Kurniati menyoroti berbagai isu terkait kenakalan remaja yang kerap terjadi di masyarakat, seperti pergaulan bebas, penyalahgunaan narkoba, dan berbagai bentuk perilaku negatif lainnya.
Beliau memberikan tips praktis untuk menghindari hal-hal tersebut, mengingatkan para siswa akan pentingnya memilih teman yang baik dan menjaga prestasi belajar.
Selain itu, Kapolresta Bukittinggi juga memberikan penekanan pada pentingnya tertib berlalu lintas.
Dengan gaya yang komunikatif dan menarik, Kombes Pol Yessi menjelaskan peraturan lalu lintas dasar yang wajib dipatuhi oleh pengguna jalan, terutama bagi para siswa yang mungkin sudah memiliki atau berencana memiliki SIM. Beliau menekankan bahwa patuh terhadap peraturan lalu lintas tidak hanya demi keselamatan diri sendiri, tetapi juga untuk keselamatan orang lain.
Acara diakhiri dengan sesi tanya jawab, di mana Kapolresta Bukiymenjawab berbagai pertanyaan dari para siswa dengan penuh kesabaran dan jelas.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran remaja akan pentingnya menjauhi kenakalan dan mematuhi peraturan lalu lintas untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman dan tertib.
Keseluruhan kegiatan ini berjalan dengan sukses dan diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para siswa SMA 1 Banuhampu dalam kehidupan sehari-hari mereka.(hms)
Cek Berita dan Artikel yang lain di GOOGLE NEWS