Polda Sumbar - Dinilai suskes dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Singgalang 2023, Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono, S.Ik. SH bersama beberapa Kapolres menerima Penghargaan dari Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).
Penghargaan tersebut diserahkan oleh Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah, Senin (15/5) di ruang Jenderal Hoegeng Mapolda Sumbar.
Irjen Pol Suharyono dalam sambutannya menyampaikan, dalam rangka mempersiapkan pengamanan Lebaran Idul Fitri saat arus mudik dan arus balik tahun 1444 Hijriah/2023 Masehi di Sumbar terdapat beberapa hal yang baru, diantaranya adalah pemberlakuan 'One Way System'.
"Menjadikan tantangan baru karena belum pernah diterapkan di Sumatera Barat. Namun kita semua bisa melaksanakan dan mensukseskan program ini dengan adanya kekompakan yang terjalin antar Forkopimda di Sumbar, sehingga mudik lebaran berjalan aman," kata Kapolda Sumbar.
Dirinya menyebut, selaku Kapolda Sumbar menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi tingginya kepada Forkopimda Sumbar dan seluruh pihak terkait yang terlibat dalam mensukseskan arus mudik dan balik.
Dikatakan, bahwa kesuksesan itu prosesnya cukup panjang. Proses itu dimulai dari suatu analisis bahwa memang dari tahun ke tahun kemacetan dan kepadatan arus lalu lintas tidak bis dibendung, terutama pada saat agenda nasional seperti Idul Fitri.
"Karena menjadi momentum bagi masyarakat luar provinsi Sumbar untuk bertemu dengan saudaranya. Apalagi ada tradisi pulang basamo (bersama), mudik basamo," ungkapnya.
Terkait dengan kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas yang terjadi, pihaknya memfokuskan kepada kemacetan lalu lintas.
Karena kalau dianalisis di Sumbar ini sebut Kapolda, jalur relatif sempit, kecil, lebar jalan, kondisi jalan serta lingkungan dan cuaca inilah yang menyebabkan terjadinya kemacetan, apalagi jumlah kendaraan yang tidak sesuai dan seimbang dengan kondisi jalan.
"Dari analisis inilah polisi (Polda Sumbar) beserta Forkopimda Sumbar melaksanakan rapat-rapat. Rapat ini juga bukan dilakukan sekali saja, tetapi berkali-kali," ujarnya.
Selanjutnya, dari data dan fakta serta cara bertindaknya seperti apa untuk mengantisipasi kemacetan, maka ditemukannya suatu formula yang cukup canggih One Way System yang mana hal ini juga bukan saja dilakukan di Sumbar, tetapi juga diterapkan seperti di Jawa Timur yaitu Surabaya - Malang dengan satu arah.
"Terbukti One Way System ini mendapat apresiasi yang tinggi dari masyarakat. Hampir semua masyarakat yang menghubungi kami, mayoritas menyatakan One Way System sukses," terangnya.
Berikut penghargaan dari Gubernur Sumbar yang diberikan kepada Kapolda Sumbar dan jajaran:
Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono, S.Ik., SH, Penghargaan Atas Suksesnya Operasi Ketupat Singgalang Dalam Rangka Pengamanan Lebaran Idul Fitri 1444 H / 2023 M Di Provinsi Sumbar;
Dirlantas Polda Sumbar, Kombes Pol Hilman Wijaya, S.Ik. MH, Penghargaan Atas Inovasi Melakukan Manajemen Rekayasa Lalu Lintas Dalam Mengatasi Kemacetan Arus Mudik Dan Arus Balik Lebaran Idul Fitri 1444 H / 2023 M Di Provinsi Sumbar;
Dirreskrimsus Polda Sumbar AKBP Alfian Nurnas, SH. S.Ik. MH, Penghargaan Atas Keberhasilan Bersama Jajaran Ditreskrimsus Polda Sumbar Dalam Mengungkap Peredaran Pupuk Palsu Sangat Mendukung Keberhasilan Program Pertanian Di Sumatera Barat;
Kapolresta Padang, Kombes Pol Ferri Harahap, S.Ik. M.Si, Penghargaan Atas Suksesnya Dalam Menjamin Keamanan Kelancaran Arus Mudik Dan Arus Balik Lebaran Idul Fitri 1444 H / 2023 M Serta Pengamanan Dan Penegakan Hukum Terhadap Pungli Yang Meresahkan Masyarakat Di Tempat Wisata Demi Mendukung "Visit Beautiful West Sumatera 2023";
Kapolresta Bukittinggi, Kombes Pol Yessi Kurniati, S.Ik. MM, Penghargaan Atas Suksesnya Dalam Menjamin Keamanan Kelancaran Arus Mudik Dan Arus Balik Lebaran Idul Fitri 1444 H / 2023 M Serta Pengamanan Dan Penegakan Hukum Terhadap Pungli Yang Meresahkan Masyarakat Di Tempat Wisata Demi Mendukung "Visit Beautiful West Sumatera 2023";
Kapolres Padang Panjang, AKBP Donny Bramanto, S.Ik, Penghargaan Atas Suksesnya Menjamin Keamanan Kelancaran Arus Mudik Dan Arus Balik Lebaran Idul Fitri 1444 H / 2023 M Serta Pengamanan Dan Penegakan Hukum Terhadap Pungli Yang Meresahkan Masyarakat Di Tempat Wisata Demi Mendukung "Visit Beautiful West Sumatera 2023";
Kapolres Padang Pariaman, AKBP Bagus Ikhwan, S.Ik. MH, Penghargaan Atas Kesuksesanna Menjamin Keamanan Kelancaran Arus Mudik Dan Arus Balik Lebaran Idul Fitri 1444 H / 2023 M Serta Pengamanan Dan Penegakan Hukum Terhadap Pungli Yang Meresahkan Masyarakat Di Tempat Wisata Demi Mendukung "Visit Beautiful West Sumatera 2023".
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolda Sumbar Brigjen Pol Edi Mardianto, S.Ik. M.Si, Pejabat Utama Polda Sumbar, serta tamu undangan lainnya.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di GOOGLE NEWS